KODIM 1405/PAREPARE – Bentuk dukungan pembangunan infrastruktur di wilayah binaan, Pelda Burhan Babinsa Koramil 1405-06/Barru membantu masyarakat setempat melaksanakan pengecoran jalan tani di Kelurahan Coppo, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru. Senin (16/06/2025)
Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Babinsa kepada para petani untuk mempermudah dan memperlancar mobilitas petani dalam mengangkut hasil panen serta untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.
Pelda Burhan mengatakan bahwa pelaksanaan karya bakti yang dilaksanakan, merupakan salah satu wujud kedekatan dan peran aktif TNI, khususnya Babinsa. Pengecoran jalan ini untuk mempermudah dan memperlancar transportasi masyarakat, khususnya para petani dalam mengangkut hasil panen.
“Pengecoran jalan tani ini, bertujuan untuk membantu masyarakat yang selama ini kesulitan mengangkut hasil panen padi terutama saat musim penghujan,” ucap Babinsa
Pelda Burhan berharap semoga dengan pembangunan jalan pertanian ini, nantinya dapat menunjang dan meningkatkan perekonomian masyarakat Kelurahan Cappo. Warga tidak terkendala lagi pada saat melaksanakan aktivitas di sawah dan ladangnya.
Masyarakat Kelurahan Cappo sangat berterima kasih kepada Babinsa Koramil-06/Barru yang telah ikut membantu bergotong royong pengecoran jalan tersebut.
“Hadirnya Pak Babinsa di tengah-tengah kami sangat berdampak dan bermanfaat, kami pun menjadi lebih bersemangat dalam bekerja. Terima kasih kepada Babinsa yang telah ikut gotong royong pengecoran jalan ini,” pungkas warga






