Lapas Gorontalo dan IPARI Gelar Gebyar Muharram 1447 H: Perkuat Ukhuwah dan Edukasi Lingkungan bagi Warga Binaan

Gorontalo – INFO_PAS – Bertempat di Aula Lapas, kegiatan Gebyar Muharram 1447 H di Lapas Kelas IIA Gorontalo resmi dibuka pada Selasa (01/7) Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI) dan Lapas Kelas IIA Gorontalo, dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam dengan semangat mempererat ukhuwah umat dan melestarikan lingkungan.

Pembukaan kegiatan berlangsung khidmat dan penuh semangat. Hadir dalam acara ini Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Gorontalo, Dr.Misnawaty S. Nuna, Kalapas Gorontalo, Sulistyo Wibowo, jajaran pejabat struktural lapas, penyuluh agama islam Kantor Kemenag Kota Gorontalo serta peserta lomba keagamaan dari warga binaan dan tamu undangan lainnya.

Dalam laporannya, Ketua IPARI, Yunus Nawai selaku panitia pelaksana melaporkan bahwa selain kegiatan lomba keagamaan, Pihak IPARI berencana akan melakukan edukasi pertanian serta pemberian bantuan dalam bentuk bibit tanaman kepada warga binaan yang menjelang bebas.

Dalam sambutannya, Kalapas Gorontalo, Sulistyo Wibowo, menyampaikan bahwa Gebyar Muharram adalah momen penting untuk membangkitkan semangat hijrah dalam arti luas: memperbaiki diri, memperkuat ibadah, dan menumbuhkan kepedulian terhadap sesama serta lingkungan.

“Kami harap kegiatan ini menjadi pembuka semangat baru bagi warga binaan, agar terus berproses menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih bermanfaat,” ujar Kalapas.

Kepala kantor Kemenag Kota Gorontalo, Dr.Misnawaty Nuna, turut menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini di lingkungan pemasyarakatan.

“Tahun Baru Islam adalah waktu yang tepat untuk memulai perubahan. Kami mendukung penuh kegiatan keagamaan seperti ini sebagai bagian dari proses pembinaan rohani dan moral,” ujar Dr.Misnawaty Nuna.

Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan tausiyah Muharram dan pengarahan program kegiatan. Rangkaian lomba-lomba Islami akan dimulai pada tanggal 02 Juli 2025 dan dipusatkan di selasar Masjid At-Taubah, melibatkan peserta dari kalangan warga binaan dalam suasana edukatif, kompetitif, dan penuh kekeluargaan.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi sarana pembinaan spiritual dan sosial, serta memperkuat rasa persaudaraan dan semangat kebersamaan di lingkungan Lapas Kelas IIA Gorontalo.

#kemenimipas
#ditjenpas
#kanwilditjenpasgorontalo
#lapasgorontaloIKHLAS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *