Sorong – Papua Barat Daya Korem 181/Praja Vira Tama menyelenggarakan kegiatan Ziarah Rombongan dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke-80 Tahun 2025 serta HUT ke-9 Kodam XVIII/Kasuari. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa para pahlawan yang telah berjuang demi bangsa dan negara.
Ziarah rombongan dipimpin langsung oleh Danrem 181/PVT Brigjen TNI Slamet Riadi, S.I.P., dan didampingi Ketua Persit Koorcabrem 181 PD XVIII/Kasuari Ny. Rini Slamet Riadi, bersama Para Kasi Korem 181/PVT, Para Komandan/Kabalak Aju Korem 181/PVT, Para Pama Jajaran Korem 181/PVT, Prajurit Korem 181/PVT Dan Perwakilan Ibu-Ibu Persit KCK Korcab Rem 181/PVT. Pelaksanaan ziarah berlangsung khidmat, diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah pahlawan, mengheningkan cipta, serta peletakan karangan bunga di Taman Makam Pahlawan Tri Jaya Sakti, Jalan Wijayakusuma, Kelurahan Remu Utara, Distrik Sorong, Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya., Jumat (12/12/2025.)
Dalam kesempatan ini, Danrem 181/PVT menegaskan bahwa momentum Hari Juang TNI AD dan HUT Kodam XVIII/Kasuari ini menjadi pengingat bagi seluruh prajurit untuk terus meningkatkan profesionalisme, semangat pengabdian, dan kemanunggalan TNI AD dengan rakyat.
Kegiatan ziarah ditutup dengan tabur bunga oleh seluruh peserta sebagai simbol penghormatan dan doa bagi para pahlawan yang telah gugur.
Dengan semangat Hari Juang TNI AD ke-80 dan HUT ke-9 Kodam XVIII/Kasuari, Korem 181/PVT berkomitmen untuk terus menjaga keamanan, memberikan pengabdian terbaik, serta memperkokoh persatuan demi kemajuan Papua Barat dan Papua Barat Daya.






