Palu, INFO_PAS – Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu, Fani Andika, turut menghadiri Upacara Peringatan Hari Pengayoman ke-80 Tahun 2025 yang diselenggarakan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Tengah, Jum’at (22/08/2025).
Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri jajaran Kemenkum Sulteng, turut dihadiri juga Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Sulteng, Bagus Kurniawan,jajaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Kajaksaan, dan TNI-Polri.
Upacara Hari Pengayoman tahun ini mengusung tema “80 Tahun Pengayoman Menjaga Warisan Bangsa, Mewujudkan Reformasi Hukum untuk Menyongsong Masa Depan”. Tema ini menjadi momentum refleksi dan penguatan komitmen seluruh jajaran insan Pengayoman di seluruh Indonesia.
“Hari Pengayoman bukan hanya perayaan, melainkan momentum untuk refleksi dan evaluasi diri. Kita harus terus berbenah, berinovasi, dan meningkatkan kualitas pelayanan,” ujar Kakanwil Kemenkum Sulteng, Rakhmat Renaldy, dalam amanatnya.
Kepala Rutan Palu, Fani Andika, mengungkapkan bahwa kehadiran beliau dalam upacara ini merupakan bentuk komitmen Rutan Palu untuk terus bersinergi dan mendukung penuh setiap program Kemenkumham.
“Kami di Rutan Palu siap untuk terus mengimplementasikan kebijakan-kebijakan yang telah ditetapkan. Kami akan terus bekerja keras dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan humanis bagi para warga binaan, sekaligus memberikan pelayanan publik yang optimal,” ucap Fani setelah upacara selesai.
Upacara peringatan ini diakhiri dengan pemotongan tumpeng dan ramah tamah, yang menjadi simbol kebersamaan dan persaudaraan di antara seluruh jajaran dan tamu undangan. (Sm)
HUMAS RUTAN PALU
#kemenimipas
#pemasyarakatan
#guardandguide
#humasimipas
#infoimipas
#faniandika
@kemenimipas
@ditjenpas
@pemasyarakatansulteng






