Aceh Selatan – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan membangun komunikasi yang harmonis dengan masyarakat, Danramil 12/Labuhanhaji Timur Kapten Inf Rahimi melaksanakan kegiatan anjangsana dan komunikasi sosial (Komsos) di wilayah Desa Tengah Pelumat, Kecamatan Labuhanhaji Timur, Kamis (6/11/2025).
Kegiatan ini dilakukan dengan menyambangi langsung warga di beberapa desa binaan. Selain untuk mengetahui kondisi wilayah dan situasi masyarakat secara nyata, kegiatan tersebut juga menjadi ajang memperkuat hubungan emosional antara prajurit TNI dengan rakyat.
Tidak hanya para Babinsa, Danramil 12/Latim juga secara intens turun langsung ke lapangan untuk melakukan anjangsana ke wilayah binaan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian sekaligus komitmen untuk mengetahui secara langsung berbagai dinamika dan perkembangan di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Kapten Inf Rahimi menyampaikan pesan penting kepada warga agar selalu menjaga persatuan, keamanan, dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia juga menekankan pentingnya menumbuhkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial, terutama di tengah berbagai tantangan yang dihadapi masyarakat saat ini.
“Kami di jajaran Koramil 12/Latim ini tidak terpisah dari masyarakat. Kami bagian dari mereka, dan bersama rakyatlah kekuatan pertahanan wilayah terbentuk,” ungkap Kapten Inf Rahimi dengan penuh semangat.
Danramil juga menegaskan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat bukan hanya sebagai aparat negara, tetapi juga sebagai mitra dan sahabat rakyat dalam mewujudkan wilayah yang aman, tenteram, dan sejahtera.
Melalui kegiatan anjangsana dan komsos tersebut, diharapkan terjalin hubungan yang semakin akrab, harmonis, dan berkelanjutan antara Koramil 12/Labuhanhaji Timur dengan masyarakat, sehingga upaya menjaga kondusifitas wilayah dapat berjalan lebih optimal.
Danramil 12/Latim Anjangsana ke Wilayah: Jalin Keakraban, Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat






