KODIM 1405/PAREPARE – Komandan Kodim (Dandim)/l405/Parepare menghadiri pelepasan peserta didik TK Kartika XX-12 Kota Parepare Kodim 1405/Parepare Tahun Ajaran 2024-2025. Bertempat di Gedung Balai Ainun Bj. Habibie lt.2 Jl. Alwi Djalil Habibie Kelurahan Mallusetasi Kecamatan Ujung Kota Parepare. Selasa (24/06/2025)
Kegiatan perpisahan dan pelepasan siswa dan siswi TK Kartika XX-12 Kota Parepare Dim 1405/Parepare merupakan puncak kegiatan anak-anak sebelum melanjutkan ke jenjang sekolah dasar. Selama satu tahun anak-anak telah belajar, bermain dan tumbuh bersama-sama hal tersebut perlu disyukuri dan mendapat apresiasi.
Acara tersebut merupakan bagian dari agenda tahunan sekolah sebagai bentuk apresiasi terhadap perjuangan dan semangat belajar anak-anak usia dini, sekaligus melepas siswa-siswi yang telah menyelesaikan masa belajar di tingkat TK.
Ketua Yayasan Kartika XX-12 Kota Parepare Kodim 1405/Parepare Ny. Poppy S. Simanjuntak dalam sambutannya manyampaikan moment pelepasan Tk Kartika XX-12 ini kita sangat mengapresiasi dapat terlaksana dengan baik.
Ny. Poppy S. Simanjuntak mengucapkan terima kasih kepada Kepala Sekolah beserta para Ibu guru, atas kerja keras kesabaran dan dedikasi yang telah dicurahkan selama ini untuk membimbing anak-anak kita ini menuju kejenjang pendidikan selanjutnya.
“Selamat kepada putra-putri TK Kartika dan selamat melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya Sekolah Dasar (SD).” ucap Ketua Yayasan
Dandim 1405/Parepare Letkol Kav S. Simanjuntak S.I.P berharap agar yayasan TK Kartika XX-12 Parepare dapat berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam mencetak anak didik yang berwawasan dan profesional di masa akan datang.
Ucapan yang sama disampaikan oleh kepala sekolah TK XX-12 Kota Parepare. “Kami segenap para guru mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami. Semoga apa yang telah didapatkan anak-anak dapat menghantarkan dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya sekaligus mewujudkan cita-citanya,”






