Pidie, — Sebagai wujud kepedulian terhadap warga binaan dan untuk meringankan beban masyarakat, Babinsa Koramil 16/Tangse Kodim 0102/Pidie, Serma Taufik Maulana, turun langsung membantu warga dalam pekerjaan pembangunan di Desa Pulo Mesjid II, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie.Rabu 05/11/2025
Kegiatan tersebut merupakan bentuk nyata peran Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD di wilayah teritorial dalam membantu kesulitan rakyat serta mempererat kemanunggalan TNI dengan masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Serma Taufik Maulana ikut membantu warga binaanya yang merupakan kuli bangunan mengaduk semen dan menyiapkan material bangunan .Ia menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa di tengah masyarakat merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial yang menekankan kedekatan dan kepedulian terhadap warga binaan.
“Kami hadir bukan hanya untuk memantau situasi wilayah, tetapi juga untuk membantu masyarakat dalam setiap kegiatan sosial. Kebersamaan seperti ini diharapkan dapat memperkuat hubungan emosional antara TNI dan rakyat,” ungkap Serma Taufik Maulana.
Warga Desa Pulo Mesjid II menyambut baik dan mengapresiasi kepedulian Babinsa yang selalu hadir membantu warga dalam berbagai kegiatan di desa. Mereka menilai kehadiran TNI memberi semangat dan teladan dalam membangun budaya gotong royong di masyarakat.
Kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan penuh semangat kebersamaan antara Babinsa dan warga setempat.






