ENREKANG – Dalam rangka mengantisipasi terjadinya banjir di musim penghujan, Koramil 1419-02/Enrekang melaksanakan kegiatan Karya Bakti bersama masyarakat yang bertempat di Kelurahan Lewaja, Kecamatan Enrekang, Kabupaten Enrekang, Rabu (07/01/2026).
Kegiatan Karya Bakti tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1419-02/Enrekang, Kapten Inf Zainal Bandaso, dengan sasaran pembuatan saluran air atau drainase. Pembuatan drainase ini bertujuan untuk memperlancar aliran air sehingga dapat mencegah terjadinya genangan maupun banjir saat curah hujan tinggi.
Kapten Inf Zainal Bandaso menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kondisi lingkungan sekaligus sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui semangat gotong royong.
“Melalui kegiatan Karya Bakti ini, kami berharap dapat membantu masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, serta menumbuhkan kesadaran bersama akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan,” ujarnya.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat setempat yang turut serta secara aktif dalam pelaksanaan Karya Bakti, sehingga diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan sekitar.






