Danrem 141/Tp Resmi Tutup TMMD ke-124 TA 2025 Di Kab. Wajo, Infrastruktur Desa Rampung 100 Persen

WAJO – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-124 Tahun 2025 di Kabupaten Wajo resmi ditutup, Rabu (4/6/2025). Upacara penutupan dipimpin langsung Komandan Korem 141/TP Brigjen TNI Andre Clift Rumbayan. S.Sos., M.M. berlangsung di Dusun Tobulelle, Desa Temmabarang, Kec. Penrang, Kab. Wajo Sul-Sel.

Sebelum memulai penutupan kegiatan diawali dengan paparan Dandim 1406/Wajo Letkol Inf Wahyu Yunus, S.I.P selaku Dansatgas TMMD kepada Danrem 141/TP.

Bupati Kab. Wajo dalam hal ini diwakili Kadis PU Kab. Wajo, Drs A. Pamenneri, M.Si. yang hadir dalam acara tersebut mengapresiasi keberhasilan program TMMD. β€œIni adalah wujud nyata kemanunggalan TNI-rakyat dalam membangun daerah,” ujarnya.

Danrem 141/TP pada saat upacara penutupan TMMD ini membacakan sambutan dari Kepala Staf Angkatan Darat yang mengatakan bahwa Pada TMMD ke -124 TA 2025 kali ini telah berhasil diselesaikan berbagai sasaran fisik berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur, baik fasilitas umum maupun sosial yang tersebar di 50 kabupaten/kota penyelenggara. Pemilihan sasaran fisik berdasarkan penilaian strategis serta sesuai dengan aspirasi masyarakat setempat, dan selaras dengan rencana pembangunan pemerintah daerah.

“TMMD tidak hanya meninggalkan jejak berupa infrastruktur, tetapi juga memberdayakan masyarakat melalui pengetahuan dan keterampilan yang akan membantu mereka mandiri dan sejahtera”

Setelah resmi menutup TMMD Ke-124 Danrem 141/Tp beserta Rombongan dan tamu undangan mengecek langsung Hasil dari Program yang melibatkan personel TNI, Polri, Dinas PU Kabupaten, Dinas Kesehatan, masyarakat Desa Temmabarang, dan organisasi masyarakat setempat. (Penrem141)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *