Korem 181/PVT Raih Peringkat 2 Pelaksanaan APBN Terbaik TA 2025 di Wilayah Papua Barat

Korem 181/PVT kembali menorehkan prestasi membanggakan. Dalam penilaian kinerja pengelolaan anggaran, Korem 181/PVT berhasil meraih Peringkat 2 Pelaksanaan APBN Terbaik Tahun Anggaran 2025 pada bidang Politik, Hukum, Pertahanan dan Keamanan di wilayah Papua Barat. Bertempat di Aula Kasuari, Gedung Keuangan Negara Manokwari Lantai III, Papua Barat, Selasa 27/01/2026

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kinerja satuan dalam melaksanakan pengelolaan anggaran negara secara tertib, transparan, akuntabel, dan tepat sasaran, sesuai dengan prinsip tata kelola keuangan yang baik (good governance).

Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh jajaran Korem 181/PVT, mulai dari perencanaan, pelaksanaan hingga pelaporan anggaran yang dilaksanakan secara profesional dan penuh tanggung jawab. Prestasi ini juga menjadi bukti komitmen Korem 181/PVT dalam mendukung pembangunan pertahanan negara melalui pengelolaan anggaran yang efektif dan efisien.

Dengan capaian tersebut, diharapkan seluruh satuan jajaran Korem 181/PVT semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kinerja, disiplin, serta integritas dalam setiap pelaksanaan tugas, khususnya dalam pengelolaan keuangan negara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *