Enrekang – Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan serta menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman, personel Koramil 1419-04/Alla bersama Pemerintah Desa dan masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan lingkungan, Senin (29/12/2025).
Kegiatan karya bakti tersebut difokuskan pada pembersihan drainase dari rumput liar dan sampah yang berpotensi menyebabkan tersumbatnya aliran air. Kegiatan ini dilaksanakan di Dusun Lempan, Desa Salu Dewata, Kecamatan Anggeraja, Kabupaten Enrekang.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut anggota Koramil 1419-04/Alla, perangkat desa, serta masyarakat setempat yang secara bersama-sama bergotong royong membersihkan saluran air di sepanjang pemukiman warga.
Danramil 1419-04/Alla menyampaikan bahwa kegiatan karya bakti ini merupakan bentuk kepedulian TNI bersama pemerintah desa dalam menjaga kebersihan lingkungan sekaligus sebagai upaya pencegahan terjadinya banjir akibat tersumbatnya drainase.
“Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, terutama saluran air, demi kesehatan dan kenyamanan bersama,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Salu Dewata, Muh. Jalil, mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan karya bakti yang dilaksanakan oleh Koramil 1419-04/Alla bersama masyarakat.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya Koramil Alla yang selalu hadir dan peduli terhadap kebersihan lingkungan di desa kami. Kegiatan ini sangat bermanfaat dan diharapkan dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan,” ungkapnya.
Masyarakat setempat pun menyambut baik kegiatan karya bakti tersebut dan berharap sinergitas antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dapat terus terjalin dalam mendukung terciptanya lingkungan yang bersih, sehat, dan aman.






