Pidie – Dalam upaya mendukung peningkatan gizi anak-anak sekolah dasar, Babinsa Koramil 26/Grong-Grong Kodim 0102/Pidie, Koptu Rudi Awaludin, melaksanakan kegiatan pengawasan dan penyaluran program Makanan Bergizi Gratis (MBG) kepada para siswa-siswi MIN 11 Kecamatan Grong-Grong, Kabupaten Pidie. Jumaat (14-11-2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari program sosial Yayasan Darussalamah Al-Ahdhariyah Al-Aziziyah, yang berfokus pada peningkatan kesehatan dan kesejahteraan generasi muda melalui penyediaan asupan bergizi bagi pelajar di wilayah pedesaan. Dalam pelaksanaannya, Babinsa turut serta memastikan penyaluran bantuan berjalan tertib, tepat sasaran, dan sesuai dengan standar kebersihan serta kualitas makanan yang baik.
Koptu Rudi Awaludin menyampaikan bahwa keterlibatan TNI AD, khususnya Babinsa di tingkat Koramil, merupakan wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat di bidang kesehatan dan pendidikan. “Kami berkomitmen untuk terus hadir mendukung kegiatan sosial seperti ini, karena kesehatan anak-anak merupakan pondasi penting bagi masa depan bangsa,” ujarnya.
Sementara itu, pihak sekolah MIN 11 Grong-Grong menyambut baik kegiatan tersebut. Kepala sekolah menyampaikan apresiasi kepada Yayasan Darussalamah serta Babinsa Koramil 26/Grong-Grong yang telah membantu kelancaran program MBG. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menumbuhkan semangat belajar siswa, tetapi juga memberikan pemahaman tentang pentingnya pola makan sehat dan bergizi seimbang.
Program Makanan Bergizi Gratis ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak sekolah di wilayah Kabupaten Pidie. Dengan sinergi antara unsur TNI, lembaga sosial, dan masyarakat, upaya peningkatan kualitas gizi anak-anak dapat terwujud secara berkelanjutan, mendukung terciptanya generasi muda yang sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi.






