Sinergi TNI, Polri, dan Pemkot Parepare Gelar Karya Bakti Bersihkan Pasar Seni Cappa Galung

Parepare – Babinsa 1405-03/Bacukiki Kelurahan Sumpang Minangae, Serda Ridwan, bersama unsur Pemerintah Kota Parepare, personel TNI, dan Polres Parepare melaksanakan kegiatan Karya Bakti dengan sasaran pembersihan tumpukan sampah yang berada di area Pasar Seni, baik di dalam pasar maupun di pinggir jalan sekitar Jl. Mattirotasi, Kelurahan Cappa Galung, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Kamis (13/11/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan pasar yang bersih, nyaman, dan sehat bagi para pedagang serta masyarakat yang beraktivitas di sekitar lokasi tersebut.

Babinsa Serda Ridwan menyampaikan bahwa kegiatan karya bakti ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan serta upaya mempererat sinergi antara aparat TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah.

“Kami bersama aparat pemerintah dan Polres Parepare berkomitmen untuk terus menjaga kebersihan lingkungan. Kegiatan seperti ini juga menjadi sarana memperkuat kebersamaan dan semangat gotong royong di tengah masyarakat,” ujar Serda Ridwan.

Sementara itu, perwakilan dari Pemkot Parepare mengapresiasi keterlibatan TNI dan Polri dalam kegiatan tersebut. Sinergi antarinstansi diharapkan terus terjalin guna mendukung terciptanya lingkungan kota yang tertib, bersih, dan sehat.

Melalui kegiatan karya bakti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di area publik seperti pasar yang menjadi pusat aktivitas ekonomi warga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *